Negri Van Oranje : Touring ke Negara Belanda dalam Layar Lebar



Seakan menjadi sebuah tradisi, rumah produksi besar film Indonesia meluncurkan film unggulan-unggalannya di setiap penghujung tahun. Seperti yang terjadi di penghujung tahun 2015 ini. Setidaknya ada lima film siap bersaing untuk merebut hati penonton untuk merebut  jajaran box office Indonesia di antaranya adalah film Negeri Van Oranje (Falcon Picture), Bulan Terbelah di Langit Amerkia (Maxima Picture), Single (Soraya Intertance Film), Ngenest (Starvision) dan Sunshine Become You (Hitzmaker Studio & E-motion Picture).
Film Negeri Van Oranje menjadi salah satu film yang patut dinanti ini menceritakan tentang persahabatan lima orang mahasiswa Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di Negri Belanda. Kelima orang sahabat tersebut adalah Wicak (Abimana Aryasatya), Geri (Chicco Jerikho), Lintang (Tatjana Sapihira), Daus (Ge Pamungkas) dan Banjar (Arifin Putra).  Kebersamaan mereka sebagai sahabat mulai tumbuh menjadi lebih menjadi seorang sahabat yaitu tumbuhnya cinta di antara mereka. Hingga saatnya tiba Lintang akan menikah dengan salah satu orang di antara mereka. 

Menonton di hari pertama diputar di layar lebar seluruh bangku full penonton, alhasil duduk dikursi bioskop bagian depan

Menyaksikan film Negeri Van Oranje ini seakan kita sedang diajak untuk mengenal lebih dekat dengan negara Belanda secara langsung. Berbagai kota di Belanda seperti Leiden Utrecht, Rotterdam, Wageningen, Den Haag serta Praha menjadi latar setting tempat dalam pengambilan film ini. Pemilihan tone warna yang cerah dalam pengambilan gambar dapat memanjakan mata penonton selama film berlangsung. Untuk usuran cast pemain film ini merupakan pemain dengan nama-nama besar dalam perfilman Indonesia. Seperti halnya Chicco sekali lagi ia membuktikan bahwasanya ia aktor film yang serba bisa, begitu juga Arifin Putra bermain aman dalam film ini.  Sedangkan Tatjana Saphira bermain cantik dalam film ini entah dalam acting ataupun penampilan fisik begitu mempesona dan cantik di dalam berbagai moment baik saat ia mabuk ataupun bangun dari tidur. Peran Abimana disini entah mengapa saya masih melihatnya sebagai Rangga dalam Film 99 Cahaya di Langit Eropa & Bulan Terbelah di Langit Amerika. Tak ketinggalan Ge Pamungkas yang akhir-akhir ini menjadi banyak perbincangan karena berhasil memancing tawa penonton selama film berlangsung. Hal yang menarik perhatian lainnya juga dari segi penggunaan wardrobe fashion di film ini masing-masing pemain memiliki penampilan yang berkarakter sehingga menunjang acting dari pemainnya. Di sisi lain untuk urusan cerita, film ini serasa berjalan apa adanya dalam artian agak terasa datar tanpa adanya konflik yang membuat penonton ikut dalam bersimpatik di dalamnya. Dalam film ini sibuk memperkenalkan masing-masing tokoh secara satu persatu serta kurang focus dari penceritaan. Namun kekurngan dari segi penceritaan tersebut tertutupi dengan acting pemainnya serta keindaahn Negara Belanda itu sendiri sehingga membuat penonton nyaman untuk menyaksikan sampai berakhirnya film. Durasi film yang kurang lebih 100 menit ini akan membawa kita sejenak untuk touring mengenal lebih dalam berbagai sudut Negara Belanda dalam layar lebar. And then, film ini juga cocok untuk penonton kalangan mahasiswa yang mempunyai keinginan belajar di Belanda karena di kenalkan beberapa kampus besar di sana.



1 komentar:

  1. Casinos in Las Vegas, NV - Mapyro
    Casinos in Las Vegas, NV. 포천 출장안마 · Casinos with casinos in Las 서산 출장샵 Vegas · Borgata · Bellagio · Harrah's Las 서울특별 출장안마 Vegas · 서울특별 출장안마 Beau Rivage Casino · 태백 출장안마 Bellagio Resort & Casino

    BalasHapus